Gotong Royong Bersihkan Material Tanah Longsor di Tabanan

KEGIATAN gotong royong membersihkan material tanah longsor di Desa Dajan Peken, Tabanan, Senin (12/9/2022). Foto: ist

TABANAN – Hujan deras yang terjadi dalam sepekan terakhir mengakibatkan tanah longsor di Banjar Lebah, Desa Dajan Peken, Tabanan. Material longsoran tanah itu kemudian dibersihkan dengan gotong royong, Senin (12/9/2022).

Kegiatan itu melibatkan masyarakat dan instansi terkait, juga Babinsa Desa Dajan Peken, Koramil 1619-01/Tabanan, Serda Gede Suantara, dan Bhabinkamtibmas Aipda I Made Sudiarta.

Bacaan Lainnya

Di sela-sela kegiatan kerja bakti, Serda Suantara menyampaikan imbauan kepada masyarakat di desa binaannya itu agar selalu waspada terhadap kemungkinan bencana yang terjadi. “Apalagi dengan cuaca saat ini yang tidak menentu, kita harus waspada. Hal itu dimaksudkan untuk menghindari hal-hal yang terjadi akibat cuaca ekstrem,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Dandim 1619/Tabanan, Letkol Inf. Ferry Adianto, mengungkapkan hal senada. Menurut dia, cuaca yang terjadi dalam beberapa hari terakhir memang kurang bersahabat. Di antaranya mengakibatkan tanah longsor dan pohon tumbang di beberapa titik di Kabupaten Tabanan.

“Untuk itu saya mengimbau kepada masyarakat yang bertempat tinggal di daerah yang rawan terjadi bencana alam, baik bencana tanah longsor maupun pohon tumbang, agar lebih waspada untuk menghindari timbulnya korban akibat dari bencana alam tersebut,” ujar Ferry.

Baca juga :  Pariwisata Dibuka, PHRI Karangasem Apresiasi Upaya Pemulihan Ekonomi

Dandim juga memerintahkan kepada para danramil untuk mengerahkan anggota babinsa agar selalu rajin terjun ke wilayah tugasnya. “Situasi saat ini sedang dalam musim hujan dan rawan terjadi bencana alam, seperti tanah longsor dan pohon tumbang. Oleh sebab itu, para babinsa harus rajin turun ke bawah di wilayah tugasnya di desa masing-masing,” tegasnya. gap

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.