Denpasar Tambah 17 Pasien Sembuh, Kasus Positif Covid-19 Bertambah 20 Orang

Dewa Rai. Foto: ist
JURU Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai. foto: ist

DENPASAR – Sebanyak 17 pasien positif covid-19 dinyatakan sembuh, Kamis (22/10/2020). Sementara kasus positif baru justru bertambah sebanyak 20 orang yang tersebar di 14 wilayah desa/kelurahan.

Dari 14 desa/kelurahan yang terpapar corona, Desa Peguyangan Kangin menjadi penyumbang terbanyak 4 orang. Disusul Kelurahan Padangsambian 3 orang, Desa Sumerta Kauh 2 orang dan 11 desa/kelurahan masing-masing 1 orang. Kabar baiknya, 29 desa/kelurahan nihil tambahan kasus positif baru.

Bacaan Lainnya

”Dengan demikian, jumlah secara kumulatif kasus Covid-19 di Kota Denpasar sebanyak 3.088 orang. Dari jumlah itu, sebanyak 2.852 orang (92,35 persen) sudah sembuh, meninggal dunia 69 orang (2,23 persen) dan yang masih dalam perawatan 167 orang (5,42 persen),” ujar Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, Kamis (22/10/2020)

Dalam dua hari terakhir, tambahan kasus positif baru selalu lebih banyak dari pasien sembuh. Menyikapi hal itu, Dewa Rai meminta masyarakat lebih waspada dengan meningkatkan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Ia juga mengingatkan semua pihak ikut berpartisipasi mencegah penularan covid-19 agar tidak semakin meluas.

“Mari bersama-sama lebih waspada dan disiplin menerapkan protokol kesehatan, termasuk dalam lingkup rumah tangga dan lingkungan sekitar rumah, mengingat dua klaster yakni klaster keluarga dan perjalanan dalam daerah masih mendominasi mengingat mobilitas Kota Denpasar sangat tinggi,,” ujar Dewa Rai.

Baca juga :  Kemensos Kucurkan Bantuan Rp3,5 Miliar untuk Difabel di Bangli

Terkait upaya menekan angka kematian akibat Covid-19 ini, pihaknya juga mengimbau masyarakat yang memiliki penyakit bawaan atau yang berada pada usia rentan untuk lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Hindari kerumunan, selalu gunakan masker dan sesering mungkin mencuci tangan setelah melakukan aktivitas, selain itu mari bersama terapkan 3 M (menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan) serta menghindari 3 R (ramai-ramai, rumpi-rumpi dan ruangan sempit),” harap Dewa Rai. yes

Berikut Tambahan Harian Kasus Positif Covid-19 di Kota Denpasar
Kelurahan Peguyangan: seorang laki-laki usia 61 tahun. Desa Peguyangan Kangin: empat orang laki-laki usia 54, 51, 1 dan 47 tahun. Desa Sumerta Kauh: dua orang perempuan usia 27 dan 23 tahun. Desa Dangin Puri Kelod: seorang perempuan usia 35 tahun. Kelurahan Sumerta: seorang laki-laki usia 27 tahun. Kelurahan Padangsambian: dua orang laki-laki usia 32 dan 26 tahun serta seorang perempuan usia 35 tahun.

Kemudian Desa Pemogan: seorang laki-laki usia 65 tahun. Desa Sanur Kauh: seorang laki-laki usia 48 tahun. Desa Sumerta Kaja: seorang laki-laki usia 55 tahun. Kelurahan Sesetan: seorang laki-laki usia 53 tahun. Kelurahan Pemecutan: seorang laki-laki usia 49 tahun. Desa Dauh Puri Kauh: seorang perempuam usia 42 tahun. Desa Tegal Kertha: seorang laki-laki usia 25 tahun. Kelurahan Panjer: seorang laki-laki usia 29 tahun.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.