Pohon Kelapa Tumbang Timpa Bangunan Warga di Karangasem

SEJUMLAH bangunan palinggih sanggah milik I Nengah Suartama, warga Banjar Dinas Desa, Desa Bungaya Kauh, Kecamatan Bebandem, Karangasem rusak berat usai ditimpa pohon kelapa tumbang, Selasa (9/1/2024) siang. Foto: ist

POSMERDEKA.COM, KARANGASEM – Sejumlah bangunan palinggih sanggah milik I Nengah Suartama, warga Banjar Dinas Desa, Desa Bungaya Kauh, Kecamatan Bebandem, Karangasem rusak berat usai ditimpa pohon kelapa tumbang, Selasa (9/1/2024) siang.

Informasi yang diperoleh, pohon kelapa setinggi belasan meter tersebut tumbang sekitar pukul 11.30 Wita. Naas, pohon berdiameter sekitar 30 cm itu mengarah ke bangunan sanggah, dan menyebabkan kerusakan tiga palinggih di dalamnya.

Bacaan Lainnya

“Bangunan sanggah mengalami kerusakan yakni palinggih rong telu, rong dua dan palinggih ngerurah. Untuk penyebab-(tumbang)-nya kemungkinan karena tanah yang labil,” kata Kalaksa BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa.

Usai mendapat laporan, Tim TRC BPBD Karangasem bersama personel Polsek Bebandem dan warga sekitar langsung menuju lokasi untuk melakukan penanganan. Akibat musibah ini, meski tidak menimbulkan korban jiwa, pemilik rumah mengalami kerugian materiil ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. nad

Baca juga :  Lahan untuk Transmigran Harus ‘’Clean and Clear’’

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.