POSMERDEKA.COM, MATARAM – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara resmi mengusung pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur NTB, Sitti Rohmi Djalilah dan Musyafirin (Rohmi-Firin), untuk maju bertarung ke Pilkada Serentak 2024.
Rohmi-Firin resmi menerima SK B.1.KWK yang diserahkan Wakil Ketua DPP yang juga Sekretaris Desk Pilkada DPP PKB, Jazilul Fawaid; didampingi Ketua DPW PKB NTB, Lalu Hadrian Irfani, di DPP PKB di Jakarta, Jumat (2/8/2024) lalu. “Memang benar Ibu Rohmi dengan Pak Firin resmi menerima SK.B.1KWK yang diberikan langsung oleh DPP PKB,” ujar Lalu Hadrian Irfani, Sabtu (3/8/2024).
Menurut dia, jatuhnya pilihan PKB kepada Rohmi-Firin bukan tanpa alasan. Pilihan telah melalui berbagai pertimbangan matang. Antara lain, sebut dia, hasil survei Rohmi-Firin cenderung mengalami peningkatan. “Dan beliau berdua kami ketahui bersama merupakan perpaduan dua tokoh dari ormas besar di NTB,” beber Hadrian.
Pilihan PKB ini, sambungnya, tentu pilihan terbaik untuk NTB. Oleh karena itu, dia meyakini pasangan Rohmi-Firin akan mampu memenangkan Pilkada NTB 2024. “Tak lupa, kami menyampaikan terima kasih kepada para bakal calon lain yang telah mendaftar dan mengikuti segala proses di PKB,” sambungnya.
Bergabungnya PKB ke koalisi Rohmi-Firin, maka jumlah kursi pasangan ini kini menjadi 15 kursi, sehingga dukungan memenuhi syarat 20 persen jumlah kursi di DPRD NTB. PKB ada enam kursi, PDIP (4), Perindo (3) dan PBB (2).
Jazilul Fawaid menambahkan, pilihan partainya kepada paslon Rohmi-Firin karena menilai keduanya merupakan pasangan ideal untuk kesejahteraan masyarakat di Provinsi NTB. “Saya yakin keduanya pasangan ideal untuk masyarakat NTB,” kata Jazilul.
Wakil Ketua MPR RI ini menegaskan, pasangan Rohmi-Firin merupakan pasangan paling cocok untuk memimpin masyarakat NTB. Keduanya juga memiliki latar belakang ormas besar di wilayah setempat yakni, Nahdlatul Wathon (NWDI) dan Nahdlatul Ulama (NU).
Sitti Rohmi Djalilah merupakan bekas Wakil Gubernur NTB dan Musyaifirin adalah Bupati KSB dua periode. Keduanya diyakini sangat paham permasalahan masyarakat di wilayahnya.
“Keduanya ada pengalaman matang di pemerintahan. Apalagi Ibu Rohmi mewakili Pulau Lombok dan Pak Firin mewakili tokoh Pulau Sumbawa. Tentu kami semakin yakin pasangan di Pilkada 2024 ini dapat menjadi pilihan terbaik masyarakat,” lugasnya.
“Yang pasti, kami ingin calon Gubernur dan Wakil Gubernur dari PKB adalah orang-orang yang diinginkan masyarakat NTB. Mengerti masalah NTB dan mampu menyejahterakan masyarakat NTB,” urainya memungkasi. rul