Satu Pelamar Tersingkir, Nasdem Lobar Setor 4 Nama Cakada ke DPW

KETUA DPD Partai Nasdem Lobar, Tarmizi, saat menyerahkan hasil rapat pleno dan berita acara pendaftaran bakal calon kepala daerah (cakada) Lobar ke utusan DPW Nasdem NTB. Foto: ist

POSMERDEKA.COM, LOBAR – Sebanyak lima bakal calon kepala daerah (cakada) dan bakal calon wakil kepala daerah dipastikan mengambil formulir pendaftaran di Partai Nasdem. Rabu (8/5/2024), pendaftaran bagi bakal calon ditutup, dilanjutkan dengan rapat pleno oleh DPD Nasdem Lobar. Hasilnya, ada empat nama bakal calon yang dibawa ke DPW Nasdem NTB.

Dari informasi yang diperoleh, lima bakal cakada yang melakukan pengambilan formulir pendaftaran yakni Lalu Ahmad Zaini (LAZ), Nauvar Furqony Farinduan (Farin), Khaeratun, Arbain Ishak, dan Lalu Ahmad Ismail. Untuk nama terakhir dipastikan tersingkir, karena tidak mengembalikan formulir dan melengkapi berkas sampai batas waktu yang ditentukan.

Bacaan Lainnya

“Yang bersangkutan tidak mengembalikan formulir sampai dengan waktu penutupan pendaftaran tanggal 8 Mei lalu,” demikian disampaikan Ketua DPD Nasdem Lobar, Tarmizi, Jumat (10/5/2024).

Lebih jauh diungkapkan, Nasdem Lobar selesai melakukan rapat pleno cakada. Hasilnya diserahkan ke DPW Nasdem NTB untuk pleno lanjutan. Dari empat orang yang mengembalikan formulir, dua orang mendaftar sebagai calon Bupati yakni Lalu Ahmad Zaini (LAZ) dan Nauvar Furqony Farinduan (Farin).

Dua pendaftar sebagai calon Wakil Bupati yang dinyatakan lolos di tahap pleno tingkat Kabupaten Lobar adalah Khaeratun dan Arbain Ishak. “Untuk satu orang tidak melakukan pengembalian formulir, sehingga kami tidak membahasnya dalam pleno di DPD Nasdem Lobar,” tegasnya.

Baca juga :  Duh, Kasus Positif Covid-19 di Bali Kembali Melonjak 101 Orang, Bangli Penyumbang Terbanyak

Lebih lanjut disampaikan legislator DPRD Lobar itu, berkas pleno yang dilakukan DPD Nasdem Lobar diserahkan ke DPW Nasdem NTB. “Semua dokumen beserta berita acara pleno sudah diserahkan melalui utusan DPW Nasdem NTB, yakni Bapak Suharto, selaku Ketua Bapilu DPW Nasdem NTB,” tandasnya. ade

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.