KLUNGKUNG – Kapolda Bali, Irjen Putu Jayan Danu Putra meresmikan gedung Aula Jalaga Dharma Pandhapa dan gedung SPKT Polres Klungkung, Jumat (8/1/2021). Peresmian tersebut dirangkai dengan kegiatan peduli kasih kepada warga difabel di Klungkung dan petugas kebersihan di halaman Polres Klungkung, Jumat (8/1/2021).
Didampingi Kapolres AKBP Bima Aria Viyasa, Kapolda mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang datang dan menunggu kehadiran rombongan di Polres Klungkung. “Saya berharap sembako yang dibagikan tersebut bisa membantu meringankan beban hidup masyarakat. Semoga bantuan ini berguna, dan yang menerima adalah masyarakat yang terdampak Covid-19, sehingga tepat guna dan tepat sasaran,” kata Kapolda.
Tak ketinggalan dia mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung usaha pemerintah menekan dan mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19), dengan memperhatikan dan mematuhi protokol kesehatan. baw