DENPASAR – Bagus Kertanegara sebagai bakal calon Wakil Walikota Denpasar dari koalisi Golkar, Nasdem, dan Demokrat mendatangi Puri Pemecutan, Senin (14/9). Meski tidak mendapat dukungan langsung, tapi Kertanegara mendapat restu Cokorda Pemecutan sebagai penglingsir Puri Pemecutan dalam mengarungi Pilkada Denpasar.
Menurut Kertanegara, dia bersama sejumlah bendesa sowan ke Cok Pemecutan untuk memberitahu saat ini dia menjadi calon Wakil Walikota. Bagi dia, kedatangan ke Puri Pemecutan juga bukan hal luar biasa, karena selama ini keluarganya memiliki hubungan dekat dengan Cok Pemecutan. “Ayah saya, Pak Merta Suteja, dekat dengan beliau (Cok Pemecutan). Ini bagian dari merawat hubungan keluarga yang terjalin sejak lama,” sebut pria yang akrab disapa Sting itu.
Usai menerima tamunya itu, Cok Pemecutan berkata merasa memiliki hubungan dekat dengan keluarga Kertanegara di daerah Wangaya, dan keluarga Ngurah Ambara Putra, calon Walikota, di daerah Sumerta. Dia mengakui sebelumnya sempat lantang menyuarakan di media akan mendukung IGN Jaya Negara dalam Pilkada Denpasar. Hanya, imbuhnya, pernyataan itu lahir karena sosok Kertanegara dan Ngurah Ambara, yang didaku ada hubungan dekat, belum muncul ke permukaan.
“Sekarang agak ruwet, kasi Cokorda berpikir dulu. Saya tidak mau bilang sekarang merah, besok putih. Tapi dari segi trah saya sangat dekat dengan dua orang ini,” cetus pinisepuh Golkar di Denpasar tersebut.
“Pak Merta Suteja dan Pak Dama (ayah Ngurah Ambara) itu trah Pemecutan memang,” tegasnya. hen