Promosikan Tabanan Lewat “Podcast Kopi”, Bupati Sanjaya Ajak Anak Muda Bangga Jadi Orang Tabanan

BUPATI Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, saat bincang hangat melalui siaran “Podcast Kopi” milik OSIS Spenta SMP Negeri 1 Tabanan, di Ruang Kerja Kantor Bupati Tabanan, Rabu (24/5/2023). Foto: ist
BUPATI Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, saat bincang hangat melalui siaran “Podcast Kopi” milik OSIS Spenta SMP Negeri 1 Tabanan, di Ruang Kerja Kantor Bupati Tabanan, Rabu (24/5/2023). Foto: ist

POSMERDEKA.COM, TABANAN – Kreativitas dan semangat generasi muda Tabanan dalam inovasi digital di dunia pendidikan patut diacungi jempol. Hal itu diapresiasi Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, saat bincang hangat melalui siaran “Podcast Kopi” milik OSIS Spenta SMP Negeri 1 Tabanan, yang dibawakan oleh siswi kelas IX, Ni Nyoman Sheila Purwaningrum, di Ruang Kerja Kantor Bupati Tabanan, Rabu (24/5/2023).

Pertanyaan demi pertanyaan dilontarkan kepada orang nomor satu di Tabanan itu, mulai dari hobi saat masa kecil hingga profil kepemimpinan yang patut dijadikan panutan bagi para generasi muda. Sementara Sanjaya pun secara gamblang menceritakan tentang aktivitas padatnya selaku kepala daerah, namun masih menyempatkan melakukan hobi, mulai dari berolahraga, hingga travelling dengan sepeda motor, yang dikatakan bisa menuai manfaat dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat Tabanan, termasuk sosialisasi secara langsung sambil menikmati dan menjelajah desa-desa di Tabanan dengan pemandangan yang memukau.

Bacaan Lainnya

“Dulu, saya tidak pernah berpikir akan bisa menjadi bupati. Namun, kepercayaan masyarakat yang menjadikan saya hingga kemudian mengemban tugas ini dalam menyejahterakan rakyat Tabanan. Seperti air mengalir saja,” ungkapnya.

Sanjaya juga bercerita tentang sejarah Tabanan, yang tidak hanya dikelilingi daerah agraris dan populer sebagai lumbung pangannya Bali, tetapi juga tersohor dengan masyarakat yang heroik. “Ambil spirit pahlawan muda Sagung Wah, yang patut diteladani. Bila dulu mengusir penjajah, sekarang ambil spiritnya untuk bersama-sama dengan pemerintah berjuang mengusir kebodohan dan kemiskinan. Jadi, Tabanan ini heroik dan penuh perjuangan, bukan hanya sebagai lumbung berasnya Bali, tapi juga sebagai kota pahlawan,” tegasnya.

Baca juga :  Badung Siapkan Tiga Skema Buka Pariwisata Mancanegara

Tagline ‘Bangga Jadi Orang Tabanan’ dikatakan selalu melekat dan tak pernah terlepas dari sosok Sanjaya. Sebab spirit tersebut diyakini mampu membuat rindu saat merantau di manapun. “Bangkitkan dan tanamkan rasa kebanggaan. Kalau sudah bangga, itu bisa jadi motivasi untuk percaya diri, di manapun kita berada. Apalagi di Tabanan telah tercatat banyak orang-orang hebat,” ujarnya.

Mengadopsi pesan Bupati Tabanan kepada para generasi penerus, sang pembawa acara pun mengungkapkan terima kasih, dan melanjutkan pesan itu kepada para siswa di sekolahnya. “Jadi, kita sebagai generasi muda harus semangat terus untuk menggapai cita-cita setinggi mungkin, terutama di dunia pendidikan, dan selalu mencoba hal baru. Ini adalah suatu kebanggaan bagi saya dan teman-teman bisa berbincang dan mendengarkan motivasi dari Bapak Bupati Tabanan, makna-makna dan filosofi tersendiri, sehingga kami jadi lebih tahu sekaligus menambah wawasan tentang Tabanan yang tercinta,” ucap Sheila. gap

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.