GIANYAR – I Wayan Widiana (25), warga Banjar Selat, Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan, Gianyar, meninggalkan rumah sejak hari Jumat (6/5/2022) sekitar pukul 12.30 Wita. Pria tersebut meninggalkan rumah tanpa pesan dan belum kembali sampai kini.
Menurut salah satu keluarga, I Made Wartana, Selasa (10/5/2022), saat meninggalkan rumah, Widiana memakai baju kaos hitam dan mengendarai sepeda motor Honda Scoopy merah hitam DK 5068 GAQ. Widiana juga membawa ponsel dengan nomor 087701880778. “Sampai saat ini tidak ada yang mengetahui keberadaan Widiana,” kisahnya.
Kapolsek Payangan, AKP I Putu Agus Ady Wijaya, membenarkan ada laporan orang hilang tersebut. Bagi masyarakat yang menemukan atau melihat orang dimaksud, dia minta agar segera menghubungi Polsek Payangan di nomor telepon (0361) 974794, atau bisa menghubungi keluarganya an. I Made Wartana di nomor telepon 085339317209. adi