Tenaga Perpustakaan Sekolah Diharap Mampu Lakukan Transformasi Pendidikan dan Dukung Implementasi Kurikulum Merdeka

BIMBINGAN Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Tenaga Perpustakaan Sekolah Provinsi Bali Tahun 2024 yang digelar Balai Guru Penggerak Provinsi Bali, Minggu (11/2/2024). Foto: ist
BIMBINGAN Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Tenaga Perpustakaan Sekolah Provinsi Bali Tahun 2024 yang digelar Balai Guru Penggerak Provinsi Bali, Minggu (11/2/2024). Foto: ist

POSMERDEKA.COM, DENPASAR – Sebagai dukungan terhadap penguatan literasi peserta didik di masing-masing satuan pendidikan, Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Bali menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Tenaga Perpustakaan Sekolah Provinsi Bali Tahun 2024, yang resmi dibuka pada Minggu (11/2/2024) sore, di Quest Hotel San, Denpasar. Sasaran peserta kali ini adalah 250 orang tenaga perpustakaan sekolah (TPS) di seluruh jenjang pendidikan, mulai dari PAUD hingga SMA/SMK, dari 800 TPS yang terdata dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Perlu diakui bahwa sampai beberapa dekade yang lalu, perpustakaan sekolah belum mendapat tempat yang semestinya. Hal ini disebabkan oleh banyak hal antara lain adalah model pembelajaran saat itu masih satu arah yaitu pengetahuan dan informasi pembelajaran hanya ditransformasikan dari guru ke siswa. Model pembelajaran yang semacam ini akhirnya mengabaikan keberadaan perpustakaan sekolah. Akibatnya, perpustakaan sekolah kurang mendapat perhatian, termasuk tenaga perpustakaan sekolah. Jika perpustakaan sekolah akan diposisikan sebagai penopang kegiatan pembelajaran, maka salah satu yang perlu diperhatikan adalah aspek kualifikasi dan kompetensi tenaga perpustakaan sekolah.

Bacaan Lainnya

Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Bali, Dr. I Wayan Surata, S.Pd., M.Pd., menyampaikan harapan besar agar TPS mampu melakukan transformasi pendidikan dan mendukung implementasi Kurikulum Merdeka di sekolah. “Kegiatan ini merupakan langkah esktrem, karena BGP Provinsi Bali sudah menyasar tenaga kependidikan, di saat UPT lain di Indonesia belum melaksanakan sama sekali,” ungkap Surata saat membuka kegiatan ini secara resmi.

Baca juga :  Kasus Aktif Covid-19 di Denpasar Terus Menurun hingga 0,59 %

Ia mengapresiasi antusiasme peserta yang hadir, dan menjabarkan bahwa sasaran utama dari pelaksanaan tugas pokok dan fungsi BGP Provinsi Bali sebagai unit pelaksana teknis dari Kemendikbudristek, bukan hanya pendidik, namun juga tenaga kependidikan. “Perpustakaan memegang peran yang sangat penting dalam implementasi Kurikulum Merdeka, yang menyediakan akses ke berbagai sumber daya pembelajaran, perpustakaan menjadi pusat bagi siswa dan pendidik untuk mengembangkan kemandirian, kreativitas, serta kecakapan dalam mengakses, mengevaluasi, dan menggunakan informasi dengan efektif,” imbuhnya. 

Kegiatan ini dilaksanakan secara luring selama tiga hari, dengan menghadirkan lima orang fasilitator dari universitas ternama di Indonesia, mulai dari Universitas Pendidikan Ganesha, Universitas Udayana, dan Universitas Negeri Bengkulu. Selama tiga hari, peserta akan diajak membahas bagaimana perpustakaan menyediakan akses ke berbagai sumber daya pembelajaran, serta upaya menjadikan perpustakaan sebagai pusat bagi siswa dan pendidik untuk mengembangkan kemandirian, kreativitas, serta kecakapan dalam mengakses, mengevaluasi, dan menggunakan informasi dengan efektif.

Dalam implementasi Kurikulum Merdeka, perpustakaan memainkan peran yang sangat penting dalam mendukung visi pembelajaran yang mandiri, kolaboratif, dan berpusat pada siswa. Dengan menyediakan akses ke sumber daya pembelajaran, mendukung pengembangan keterampilan literasi informasi, dan mendorong kreativitas serta inovasi, perpustakaan membantu menciptakan lingkungan pembelajaran yang merangsang dan inklusif bagi semua siswa. Oleh karena itu, penting bagi lembaga pendidikan untuk mengakui nilai dan potensi perpustakaan dalam mendukung implementasi Kurikulum Merdeka. tra

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.