Libur Waisak, 14.950 Penumpang Domestik Masuk Bali via Bandara

STAKEHOLDER Relation Manager Angkasa Pura I Ngurah Rai, Taufan Yudhistira. Foto: ist
STAKEHOLDER Relation Manager Angkasa Pura I Ngurah Rai, Taufan Yudhistira. Foto: ist

MANGUPURA – Kedatangan penumpang domestik di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai kembali mengalami peningkatan saat libur Hari Raya Waisak 2022 yang bersamaan dengan libur akhir pekan. Dari catatan Angkasa Pura I Ngurah Rai, puncak kedatangan penumpang domestik terjadi pada Jumat (13/5/2022) yakni 14.950 orang. Kondisi itu menjadi lonjakan kedua, setelah masa libur cuti Lebaran 2022 dengan puncak kedatangan domestik sebanyak 18.594 orang pada tanggal 1 Mei 2022. 

Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I Ngurah Rai, Taufan Yudhistira, menerangkan, total pergerakan penumpang dari tanggal 1 – 15 Mei 2022 tercatat sebanyak 503.485 orang. Secara umum pergerakan penumpang saat ini memang lebih didominasi rute-rute domestik.

Bacaan Lainnya

Hal itu diperkirakan karena berbagai faktor, utamanya libur panjang dan libur yang bertepatan dengan akhir pekan. Kondisi serupa sebenarnya juga dialami oleh pergerakan penumpang internasional. Terhitung dari awal Mei sampai saat ini, pergerakan penumpang rata-rata mencapai 2 ribuan lebih. Peningkatan itu diperkirakan akan terus bertambah di waktu-waktu mendatang.

Seiring dengan peningkatan pergerakan baik di sektor domestik maupun internasional, Taufan mengaku terus bersinergi dengan semua stakeholder dalam memberikan pelayanan yang semaksimal mungkin. Utamanya penerapan protokol kesehatan saat pandemi yang masih ada saat ini. “Harapannya, ke depan terus bertambah dan tentunya akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat khususnya di Bali,” ucap Taufan. gay

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.