POSMERDEKA.COM, GIANYAR – Nasib nahas dialami Randy (14) asal Probolinggo, Jawa Timur; dan Warsito (27), asal Lumajang, Jawa Timur. Kedua pekerja itu tewas akibat tertimbun senderan merajan yang longsor di Banjar Tarukan, Desa Mas, Ubud, Senin (9/12/2024) petang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, insiden berawal ketika pada pukul 13.00 Wita sebanyak lima orang bekerja membuat lubang fondasi senderan tembok merajan milik salah seorang warga. Mereka menggunakan peralatan seperti cangkul, sekop serta beberapa alat manual lainnya.
Selang satu jam, cuaca kemudian berubah dari mendung menjadi hujan deras. Tiba-tiba saja tembok pagar merajan longsor dan menimpa dua pekerja yang posisinya berada di dalam lubang galian. Kedua korban tidak sempat menyelamatkan diri hingga tertimbun material longsoran.
Teman-teman korban yang melihat kejadian itu langsung berusaha mengevakuasi korban, dan minta bantuan warga sekitar. Tidak berselang lama, warga dan kepolisian serta BPBD Kabupaten Gianyar tiba di lokasi untuk mengevakuasi korban. Setelah beberapa jam melakukan upaya evakuasi, pukul 16.00 Wita kedua korban akhirnya berhasil dievakuasi meski dalam kondisi meninggal dunia.
Kapolsek Ubud, Kompol Gusti Nyoman Sudarsana, mengatakan, setelah berhasil dievakuasi, jenazah kedua korban langsung dibawa ke ruang jenazah Rumah Sakit Ari Canthi Ubud. “Peristiwa ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh Polsek Ubud,” ujarnya. adi