BULELENG – Capaian vaksinasi rabies di Kabupaten Buleleng telah mencapai 75 persen. Saat ini tim vaksinasi Dinas Pertanian (Distan) Buleleng telah memvaksin sebanyak 60 ribu lebih ekor anjing.
Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan Buleleng, I Made Suparma, mengatakan, hingga 9 Januari 2023, capaian vaksinasi rabies di Buleleng mencapai 75,18 persen. Total anjing yang sudah divaksinasi 60.383 ekor dari total jumlah populasi anjing 80.317 ekor. “Jadi dari 9 wilayah kecamatan di Buleleng, ada yang sudah divaksin, ada yang belum,” kata Suparma, Selasa (10/1/2023).
Vaksinasi dilakukan oleh 17 tim, yakni 12 tim inti dan 5 tim dari luar Dinas Pertanian. Mereka dikerahkan untuk menyisir seluruh wilayah di Kabupaten Buleleng. “Warga yang kami latih sudah lama ada di masing-masing kecamatan ikut melakukan vaksinasi sekarang jumlahnya 5 tim,” jelas Suparma.
Sementara itu, Kepala Distan Buleleng, Made Sumiarta, mengaku, optimis target vaksinasi dapat lebih cepat dari tenggat waktu yang diberikan. “Kami optimis target vaksinasi rabies tercapai lebih cepat dari deadline melalui skema-skema di lapangan. Karena dari target harian tim kami 80 dosis, sudah 100 dosis lebih kita capai masing-masing tim,” ujarnya.
Menurut Sumiarta, kini masyarakat mulai sadar akan bahaya rabies. Sehingga petugas di lapangan tidak menemukan hambatan penolakan dari masyarakat. “Penanganan rabies ini melibatkan masyarakat seutuhnya, baik mulai dari sistem kesadaran, mengedukasi, termasuk dalam penanganannya lokasi di desa,” pungkasnya. rik