POSMERDEKA.COM, BANGLI – Selelah di sisi utara deretan kios pedagang dirombak menjadi perkantoran, kini yang masih tersisa di sisi selatan lantai 2 Pasar Loka Crana juga akan dirombak menjadi kantor Dinas Perhubungan.
Hal tersebut disampaikan Kepala Badan Keuangan, Pendapatan, dan Aset Daerah (BKPAD) Bangli, I Dewa Agung Bagus Riana Putra, Selasa (8/10/2024). “Sesuai rencana, kios di sisi selatan akan diubah jadi unit perkantoran Dinas Perhubungan ditempatkan. Penataan seperti direncanakan sebelumnya oleh Dinas PUPR-Perkim Bangli,” terangnya.
Sebagai catatan, pada tahun 2022 Pemkab Bangli melalui Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, dan Kawasan Permukiman (PUPR-Perkim), mengubah kios di sisi utara Pasar Loka Crana menjadi perkantoran.
Saat ini perkantoran sudah ditempati empat OPD, yakni BKPAD, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), Dinas Perdagangan dan Perindustrian(Disperindag), dan Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida).
Mengenai beberapa bangunan bekas kantor dinas yang terbengkalai seperti Disparbud, dia menyebut masih dalam kajian. Ada pemikiran akan dijadikan lokasi parkir, mengingat saat ada acara besar di Alun-alun Kota Bangli ada kekurangan tempat warga memarkir kendaraan. Atau bisa juga akan disewakan kepada pihak ketiga.
“Itu nanti menunggu arahan, sedangkan bekas Bappeda asetnya sudah dikembalikan ke Dinas Kesehatan, dan bekas rumah Dinas PUPR-Perkim yang dulunya sempat dijadikan tempat penitipan anak, sudah digunakan menyimpan arsip daerah,” jelasnya menandaskan. gia