POSMERDEKA.COM, BANGLI – Memasuki H-1 Pilkada Serentak 2024, ratusan surat suara yang rusak, termasuk yang dicetak lebih, dimusnahkan dengan cara dibakar di halaman gudang logistik KPU Bangli, Selasa (26/11/2024).
Pemusnahan dilakukan untuk memastikan tidak terjadi kecurangan dengan memanfaatkan surat suara tersebut oleh pihak tak bertanggung jawab. Hadir dalam pemusnahan surat suara tersebut Kepala Kesbangpol Bangli, I Made Kirman Jaya; Dandim 1626/Bangli, Letkol Kav. I Ketut Arta Negara; dan Kapolres Bangli , AKBP I Gede Putra.
Ketua KPU Bangli, I Kadek Adiawan, didampingi komisioner Ni Putu Anom Januwintari, mengatakan, ratusan surat suara itu dimusnahkan bersama Bawaslu serta disaksikan jajaran kepolisian dan instansi terkait. Kebanyakan surat suara yang rusak tersebut dalam kondisi warnanya buram, bernoda, tercetak sebagian, tinta tidak bagus.
Total surat suara yang dibakar sebanyak 1.884 lembar, terdiri dari Pilkada Bali ada 225 lembar, Pilkada Bangli sebanyak 1.659 lembar. “Pemusnahan surat suara ini untuk memberi kenyamanan bagi masyarakat sebelum pencoblosan pada Rabu, 27 November,” terangnya.
Mengenai pendistribusian surat suara, dia berujar sudah didistribusikan seluruhnya. Termasuk ke Kecamatan Kintamani dan terakhir di Kecamatan Bangli. ”Laporan dari petugas KPU yang turun, dari PPK maupun PPS, semua menyampaikan logistik sudah sampai di kantor desa masing-masing dengan kondisi aman,” tegasnya. gia