POSMERDEA.COM, DENPASAR – Tim Indonesia mengawali perjuangan di Grup B Kejuaraan Bulutangkis Beregu Campuran Asia atau Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC) 2025, dengan hasil manis setelah melibas Hongkong dengan skor telak 5-0 alias sapu bersih kemenangan.
Bertanding di Conson Gymnasium, Qingdao, China, Selasa (11/2/2025), Indonesia membuka keunggulan melalui ganda campuran Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati, setelah mengalahkan Lui Wai Chun/Fu Chi Yan.
Rinov/Lisa sempat mengalami kesulitan pada gim pertama, sebelumnya akhirnya menang rubber game dengan skor 18-21, 21-8, 21-19. ”Kami sempat tertekan tapi akhirnya kami bisa mengatasinya,” ujar Rinov, usai laga tersebut.
Senada dengan itu, Lisa juga mengungkapkan sempat kehilangan fokus pada laga kali ini. Utamanya saat unggul jauh pada gim ketiga. “Beruntung bisa kembali menemukan ritme untuk mengambil dua poin terakhir,” kata Lisa.
“Ini turnamen beregu pertama saya, rasanya pasti tegang dan penuh tekanan tapi saya terus berjuang, selama bola belum mati, saya mencoba terus,” ujar Lisa menambahkan.
Indonesia menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 setelah Putri Kusuma Wardani (KW)di nomor tunggal putri, tanpa kesulitan menghempaskan andalan Hongkong, Yeung Sum Yee, dengan dua gim langsung 21-8 dan 21-15.
Tunggal putra Alwi Farhan yang turun di partai ketiga, akhirnya menjadi penentu kemenangan Indonesia. Alwi membawa keunggulan Indonesia atas Hong Kong menjadi 3-0 setelah mengalahkan pemain senior Ng Ka Long melalui pertarungan tiga gim, dengan skor 21-12, 18-21, 21-19
“Selalu tidak mudah bila berhadapan dengan Ng Ka Long, selalu ketat dan bermain rubber game. Bersyukur hari ini setelah interval gim ketiga saya bisa menjalankan pola strategi dengan baik dengan bermain lebih berani,” ujar Alwi.
Alwi mengaku dalam laga ini bisa lebih tenang karena Indonesia sebelumnya telah unggul 2-0 berkat kemenangan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati atas Lui Wai Chun/Fu Chi Yan dengan skor 18-21, 21-8, 21-19 dan Putri Kusuma Wardani atas Yeung Sum Yee dengan 21-8, 21-15.
Meski telah memastikan kemenangan, pertandingan antara Indonesia dan Hong Kong tetap berlanjut di dua sektor lainnya. Meski sudah tak mempengaruhi kemenangan, ganda campuran Indonesia Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga menyumbang poin untuk Indonesia usai mengalahkan Lok Lui/Hiu Yan Tsang dua gim langsung 21-15, 21-17.
Pun di partai terakhir (kelima), ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, melengkapi kemenangan Indonesia menjadi 5-0 atas Hongkong, setelah mengalahkan pasangan Law Cheuk Him/Yeung Shing Choi, melalui rubber game, 21-19, 21-23, 21-8.
“Bersyukur hari ini tim Indonesia menang dan semua diberikan kelancaran,” ujar Fikri, seraya menambahkan, pertandingan kali ini cukup menyulitkan terutama menyangkut shuttlecock yang lambat. Pun demikian dengan lawan yang cukup bermain bagus.
Kunci kemenangan kali ini ada pada gim ketiga saat Fikri/Daniel lebih berinisiatif menurunkan shuttlecock untuk mendapatkan serangan. “Kami sudah mempelajari permainan mereka lewat video dan sudah siap main capek tapi tidak menyangka permainan lawan sangat rapat,” ungkap Fikri, seperti dilansir posmerdeka.com dari antaranews.
Dengan kemenangan ini, Indonesia untuk sementara menempati posisi puncak Grup B BAMTC 2025 dengan satu poin. Selanjutnya, skuad Merah Putih akan berhadapan dengan Malaysia di Conson Gymnasium pada Kamis (13/2). Hongkong sendiri masih punya peluang lolos ke perempatfinal, dengan catatan bisa mengalahkan Malaysia dalam pertandingan Rabu (12/2) ini. yes