POSMERDEKA.COM, MATARAM – Dua calon petahana DPRD NTB dari Dapil Kota Mataram, Muzihir (PPP) dan Made Slamet (PDIP), bakal kembali lolos sebagai legislator dalam Pemilu 2024. Keduanya masih unggul sementara dalam tabulasi melalui real count KPU NTB hingga pukul 16.00 Wita.
Dari real count suara mencapai 43 persen, Muzihir meraih sebanyak 12.827 suara, sedangkan Made Slamet meraih 5.162 suara. Untuk raihan kursi di Dapil Kota Mataram yang memperebutkan lima kursi, sementara masih dipimpin partai lama yang selama ini bercokol di DPRD NTB.
Partai Golkar unggul dengan raihan mencapai 23.335 suara, disusul PPP dengan jumlah 16.374 suara, dan PKS dengan raihan 11.644 suara. Berikutnya, Partai Gerindra dengan raihan 10.906 suara, dan PDIP di posisi kelima dengan angka 8.675 suara.
Menariknya, untuk kursi Partai Golkar suara calon legislatif tertinggi diraih Baehaqi dengan suara mencapai 6.921. Mantan calon Wali Kota Mataram yang juga menjabat Ketua KNPI NTB ini mengungguli Ketua DPRD Kota Mataram, Didi Sumardi; dan istri Pj. Gubernur NTB, Lale Prayatni Gita Ariadi.
Untuk PKS, kursi tertinggi diraih HMNS Kasdiono dengan 4.510. Mantan Ketua KONI NTB ini mengungguli sementara calon petahana TGH Muhlis. Di Partai Gerindra, pendatang baru, G. Rangga Danu Meinaga Adhitama, unggul di posisi pertama dengan raihan 2.665 suara.
Mantan Bendahara DPD Gerindra NTB ini unggul sementara dari anggota DPRD Kota Mataram, I Gede Sudiarta.
Terkait hasil pileg 2024, Ketua DPW PPP NTB, Muzihir, mengaku optimis akan duduk kembali di kursi DPRD NTB.
“Dari data yang saya punya, alhamdulillah saya masih unggul dan lolos bersama Pak Made Slamet sebagai calon petahana. Kursi DPRD NTB untuk Dapil Kota Mataram masih lima partai lama juga,” tandas Muzihir, Jumat (16/2/2024). rul