POSMERDEKA.COM, BANGLI – Sebuah foto yang menunjukkan bukit di sekitar daratan Gunung Batur, Kecamatan Kintamani bopeng-bopeng, sempat viral di media sosial.
Menyikapi hal ini, Kasatpol PP Bangli, I Dewa Agung Suryadarma, Kamis (13/3/2025) mengaku bersama instansi Dinas Pariwisata, dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Satu Pintu (PMPPST) langsung meninjau lokasi proyek, Rabu (18/9/2024) silam.
Proyek tersebut berada di kawasan Bukit Payang, Desa Batur Tengah, Kecamatan Kintamani. Saat tim tiba di lokasi, dua alat berat tengah beroperasi di sana.
Diketahui, investor yang terlibat berencana membangun akomodasi pariwisata berupa fasilitas glamping. Dari lokasi itu tampak jelas keindahan Gunung Batur. “Kami langsung turun untuk memastikan semuanya,” ujar Suryadarma.
Suryadarma menegaskan, selain memeriksa aktivitas di lapangan, dia dan tim juga mengecek seluruh perizinan yang terkait dengan proyek tersebut. Hasilnya, PT Arunika Surya Indonesia selaku investor telah mengantongi seluruh izin yang diperlukan. “Izin sudah lengkap,” sambungnya.
Kadis PMPPSTP, Jetet Hebron, membenarkan sudah melakukan inspeksi ke lokasi bersama Satpol PP. Dia menyatakan PT Arunika Surya Indonesia memang mengantongi seluruh izin yang diperlukan.
Selain itu tanahnya milik perorangan yang bekerja sama dengan investor. Mereka berjanji akan dilakukan penanaman pohon kembali untuk menambah suasana lebih asri. “Izin sudah lengkap,” jelasnya. gia