POSMERDEKA.COM, KLUNGKUNG – Klungkung mengirimkan siswa berprestasinya ke tingkat nasional. Luh Putu Rani Nanda Iswari, murid kelas 9 SMPN 1 Semarapura, mewakili Bali untuk mengikuti babak final Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Nasional Tahun 2024.
Kategori lomba yang diikuti yakni Menyanyi Solo Jenjang SMP, 8 sampai dengan 13 September mendatang di Golden Boutique Hotel Kemayoran, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, DKI Jakarta.
“Selain prestasi nonakademik, Putu Rani juga memiliki prestasi di bidang akademik, yakni sebagai peserta OSN bidang ilmu sains. Ini yang akan kembali mengikuti tes di Jakarta untuk memperebutkan enam besar,” ujar Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Klungkung, I Ketut Sujana. didampingi Kepala SMPN 1 Semarapura, I Nyoman Karyawan; saat audiensi ke Pj. Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika, di kantor Bupati Klungkung, Selasa (3/9/2024).
Pj. Bupati Jendrika mengapresiasi prestasi yang diraih Putu Rani. Dia berharap remaja itu agar dapat memanfaatkan kesempatan yang ada. Juga tetap berlatih, menjaga sikap dan perilaku selama proses dan berada di tempat kompetisi. “Serta tunjukan potensi yang dimiliki,” pintanya. baw