POSMERDEKA.COM, DENPASAR – Era Industri 4.0 ditandai dengan kemajuan teknologi pesat yang mempengaruhi berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan. Hal ini mendorong layanan Bimbingan dan Konseling untuk memanfaatkan teknologi demi memenuhi kebutuhan individu di era digital.
Adalah SMP Sapta Andika Denpasar yang telah meluncurkan BK SMART Report berupa aplikasi pelaporan Bimbingan dan Konseling yang menghubungkan sekolah dengan orang tua secara langsung dan real-time. ‘’Aplikasi ini digunakan untuk menyampaikan informasi terkait kehadiran, pelanggaran, dan tindak lanjut pembinaan siswa tanpa proses manual yang berbelit. Guru BK dapat mengirim laporan dengan cepat, sementara orang tua menerima notifikasi langsung di ponsel,’’ ujar Kepala SMP Sapta Andika Denpasar, I Gede Eka Nuryada, S.T., M. Pd., Selasa (6/1/2026).
Eka Nuryada mengutarakan, dengan BK SMART Report, komunikasi sekolah dan orang tua menjadi lebih efektif, transparan, dan terkontrol, sehingga penanganan permasalahan siswa dapat dilakukan lebih cepat dan tepat. Ia menjelaskan, fitur utama BK SMART Report. Pertama, laporan BK terstruktur dan terdokumentasi. Kedua, notifikasi otomatis ke orang tua. Ketiga, monitoring dan tindak lanjut terpadu. Terakhir, mendukung pembinaan siswa secara berkelanjutan
‘’BK SMART Report mendukung sekolah dalam menciptakan sistem pengawasan dan pembinaan siswa yang lebih modern dan professional,’’ ujarnya.
Hadirnya BK SMART Report ini semakin menguatkan salah satu SMP swasta favorit di Denpasar memiliki keunggulan di bidang teknologi digital dalam proses pembelajarannya. Selain itu ekstrakurikulernya juga keren, berupa penciptaan karya robotik.
Maka tak heran, sekolah yang berlokasi di Perumnas Monang Maning ini bertabur prestasi di tingkat nasional dalam bidang robotik, selain prestasi akademik dan non akademik di tingkat Kota Denpasar, Provinsi Bali dan nasional.
Dikatakan, untuk menjadikan siswa SMP Sapta Andika melek dan menguasai teknologi digital, mereka wajib masuk lab komputer. Di situ mereka mendapat pembelajaran robotik. Dengan menerapkan teknologi digital, absensi siswa juga sudah terkoneksi dengan HP orang tua siswa.
Setiap ruang kelas juga dipasang CCTV, sehingga aktivitas pembelajaran siswa terpantau jelas. Dengan teknologi digital, nilai ujian siswa juga diumumkan secara transparan. Sebab, sekolah ini menyelenggarakan ujian berbasis digital dengan LMS (learning management system).
Dengan memiliki keunggulan di bidang teknologi digital, Eka Nuryada berharap SMP Sapta Andika makin diminati masyarakat di tengah ketatnya persaingan saat ini. “Dengan keunggulan sekolah kami di bidang robotik dan sistem pembelajaran berbasis digital, niscaya SMP Sapta Andika Denpasar semakin diminati masyarakat,’’ ujar Eka Nuryada menandaskan. tra
























