POSMERDEKA.COM, DENPASAR – Matchday ke-10 atau laga penutup Grup D Liga Nusantara 2025-2026 ditutup laga Persebata Lembata kontra Waanal Brother Football Club (WBFC) yang berakhir imbang 1-1, di Stadion Pasiran, Surabaya, Jawa Timur, Senin (5/1/2026) sore.
Persebata lebih dulu unggul melalu gol yang dicetak Miftakhul Ilham Bimantara pada menit ke-36. Namun WBFC yang bermain 10 orang, justru berhasil membuat gol balasan yang dicetak Muhammad Bahari Kurniawan menit ke-73.
WBFC terpaksa bermain dengan 10 orang sejak menit 66 setelah Wasit Niko Prihantoro mengganjar pemain pengganti Yance Silfanus Kereth dengan kartu kuning kedua sekaligus kartu merah. Menariknya tujuh menit berselang tim dari Papua Tengah itu justru mampu menjebol gawang Persebata.
Dengan hasil ini maka Persebata mengoleksi 14 poin dan bertengger di posisi ketiga klasemen sementara Grup D, sedangkan Waanal Brother FC mengoleksi 8 poin dan masih teronggok di dasar klasemen sementara.
Perseden Berjaya
Sementara itu, Perseden Denpasar yang finish sebagai runner up di putaran pertama, justru berjaya di putaran kedua sebagai pemuncak klasemen sementara dengan nilai 21 dari hasil 7 kali menang dan 3 kali kalah (lihat klasemen sementara grup D di bawah, –red).
Rinciannya, Perseden mendapat tambahan 12 poin di putaran kedua dari hasil 4 kali menang dan sekali kalah. Laskar Catur Muka unggul 4 poin di klasemen sementara dari Persekabpas yang hanya mendapat tambahan 4 poin di putaran kedua.
Dengan hasil ini, tim kebanggaan masyarakat Kota Denpasar ini memperbesar peluangnya memenuhi target lolos ke babak perempafinal (8 besar). Hanya, Made ”Mucin” Antha Wijaya dan kawan-kawan, tidak boleh lengah. Karena masih ada lima laga sisa di putaran ketiga (terakhir) dengan lawan yang sama.
Sebagai catatan, satu-satunya tim yang tidak pernah dikalahkan Perseden, baik di putaran pertama dan kedua adalah Persiba Bantul. Dalam putaran pertama, Perseden malah tersungkur dengan skor 0-3 dan pada putaran kedua menyerah dengan skor 1-2.
Tentu dengan dua kekalahan dari Persiba Bantul, menjadi PR bagi Pelatih I Wayan Arsana, dalam meramu timnya sebaik mungkin dalam pertemuan nanti di putaran ketiga. Selain Persiba Bantul, Persebata Lembata juga patut diwaspadai, karena tim dari Nusa Tenggara itu, juga mengalahkan Persekabpas Pasuruan di putaran kedua. yes
Klasemen Sementara
Grup D
1.Perseden 10 7 0 3 16-10 21
2.Persekabpas 10 5 2 3 12-10 17
3.Persebata 10 4 2 4 11-10 14
4.Persiba B 10 3 4 3 12-11 13
5.Gresik United 10 4 0 6 12-13 12
6.WBFC 10 2 2 6 8-16 8
























