POSMERDEKA.COM, DENPASAR – Sebanyak 7 klub dipastikan akan berebut juara Liga 4 Zona Bali, yang rencananya diputar Minggu kedua Januari 2026. ”Sampai pendaftaran ditutup secara online per 27 Desember, ada 7 klub yang mendaftar,” ujar Kadek Suastana, selaku admin Asprov PSSI Bali.
Ketujuh klub tersebut yakni; Bali FC, PS Badung Bali, Putra Tresna Bali FC, Undiksha FC, Titan Alpha Bali (TAB), Singaraja Zona Fair Play (ZFP) FC, dan MIFA Bali. Ke-7 klub ini berebut juara untuk mewakili Bali ke putaran nasional.
Karena pesertanya hanya 7, maka hanya satu tim juara yang akan mewakili Bali ke putaran nasional. Dalam putaran nasiona nanti, diperkirakan memperebutkan empat tiket promosi ke Liga 3 (Liga Nusantara) seperti Perseden Denpasar yang kini sedang berjuang di Surabaya.
Dikonfirmai terpisah, Ketua Umum Asprov PSSI Bali, Ketut Suardana, membenarkan bahwa peserta Liga 4 Zona Bali kali ini hanya diikuti 7 klub. ”Kalau edisi sebelum-sebelumnya, minimal diikuti 9-10 klub. Tapi kali ini hanya 7 klub,” ungkapnya.
Ditanya terkait sistem pertandingan Liga 4 Zona Bali mengingat hanya 7 tim yang ikut? ”Masih digodok panitia. Tetapi untuk memenuhi standar terkait jumlah pertandingan, kemungkinan dipakai kompetisi penuh,” pungkas Ketut Suardana. yes
























