POSMERDEKA.COM, JEMBRANA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana menggelar acara peringatan Hari Ibu dengan tema “Pesona Tenun Jembrana, Kekuatan Perempuan Berdaya dan Berkarya” di Wantilan Pura Jaganatha, Kabupaten Jembrana, Jumat (22/12/2023).
Acara ini dihadiri Bupati Jembrana, I Nengah Tamba; Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jembrana, Candrawati Tamba, serta ratusan ibu-ibu dari berbagai desa dan kelurahan di Kabupaten Jembrana.
Bupati Tamba menyampaikan bahwa peran ibu dalam keluarga dan masyarakat sangatlah penting. Peran ibu dalam rumah tangga sangat luar biasa, ada pepatah yang mengatakan suami sukses karena ada istri dibelakangnya. ‘’Saya bisa sampai ditahap ini, tidak lepas dari peran istri sebagai peran seorang ibu di rumah,” katanya.
Bupati Tamba juga mengucapkan selamat Hari Ibu kepada seluruh ibu-ibu di Kabupaten Jembrana. Ia berharap agar para ibu dapat terus berdaya dan berkarya dalam mengembangkan dan melestarikan tenun Jembrana. “Saya berharap agar perempuan-perempuan Jembrana bisa berdaya dan berkarya dalam mengembangkan tenun Jembrana dan melestarikannya,” jelasnya.
Ketua Tim Penggerak PKK Jembrana, Candrawati Tamba, mengatakan bahwa acara ini bertujuan untuk meningkatkan minat masyarakat terhadap tenun Jembrana.
“Dengan menyelenggarakan fashion show dan juga Lomba busana berkebaya dengan tema Pesona Tenun Jembrana, kekuatan perempuan dalam berdaya dan berkarya, semoga perempuan-perempuan jembrana bisa berdaya dan berkarya dalam mengembangkan tenun Jembrana dan melestarikannya,’’ ucapnya.
Para peserta fashion show dan lomba busana berkebaya menampilkan berbagai kreasi busana berbahan tenun Jembrana. Busana-busana tersebut tampak anggun dan elegan, memukau para penonton yang hadir.
‘’Kita sudah lihat keluwesan dan keragaman ibu-ibu saat memperagakan busana dengan bagus, sehingga nantinya bisa meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan tenun Jembrana,” pungkasnya. man